ANALISIS SISTEM PENGAPIAN (TCI DAN BUSI) PADA SEPEDA MOTOR TERHADAP PERFORMA DAN EMISI GAS BUANG YANG MEMAKAI BAHAN BAKAR PREMIUM, PERTALITE, DAN PERTAMAX

DONY STIAWAN, 151210165 (2020) ANALISIS SISTEM PENGAPIAN (TCI DAN BUSI) PADA SEPEDA MOTOR TERHADAP PERFORMA DAN EMISI GAS BUANG YANG MEMAKAI BAHAN BAKAR PREMIUM, PERTALITE, DAN PERTAMAX. Skripsi thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
DONI STIAWAN - 15121065.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dari waktu ke waktu mendorong manusia untuk menciptakan karya yang inovatif. Kebutuhan manusia yang semakin meningkat dan beraneka ragam juga sebagai pemicu berkembangnya teknologi, di antaranya teknologi dalam bidang otomotif. Tuntutan manusia pada bidang tersebut semakin berkembang pula, manusia menghendaki kemudahan dan kecepatan dalam segala bidang tanpa mengeluarkan biaya yang banyak. Salah satu contohnya pada bidang transportasi, khususnya pada bidang otomotif mengalami perkembangan yang menggembirakan seperti adanya sistem pengapian pada sepeda motor yang lebih praktis dan mampu meningkatkan perfoma mesin dan irit bahan bakar. Yaitu sistem pengapian TCI yang dinilai lebih bagus dibandingkan dengan sistem pengapian CDI. Gas buang pada sepeda motor merupakan sumber polusi udara yang utama di kawasan perkotaan. Emisi kendaraan bermotor disebabkan oleh perilaku mengemudi dan kondisi lingkungan. Sumber emisi gas buang sendiri terjadi dari proses pembakaran bahan bakar motor menghasilkan gas buang yang secara teoritis mengandung unsur H2O (air), HC (hidro karbon), gas CO (karbon monoksida), CO2 (karbon dioksida), dan NOx (senyawa nitrogen oksida), N2 (nitrogen dioksida), serta SO2 (sulfur dioksida). Kata Kunci: TCI, CDI, gas buang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Prodi Teknik Mesin
Depositing User: S.IP., MA Dwi Cahyo Prasetyo
Date Deposited: 07 Apr 2020 03:34
Last Modified: 07 Apr 2020 03:34
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/1001

Actions (login required)

View Item View Item