PENGARUH BELAJAR ONLINE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS X JURUSAN ILMU PENGETAHUAN ALAM PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 SELAKAU

RIDHO, M (2022) PENGARUH BELAJAR ONLINE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS X JURUSAN ILMU PENGETAHUAN ALAM PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 SELAKAU. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Pontianak.

[img]
Preview
Text
BAB I DAN V.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text
BAB II-IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi Covid-19 yang menyebabkan aspe penididikan yang penerapannya secara online sehingga berpengaruh pada motivasi belajar siswa. Adapun masalah sebagai pertanyaan penelitian ini ialah; 1) bagaimana kondisi belajar online pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas X IPA di SMAN 2 Selakau; 2) bagaimana tingkat motivasi pada siswa yang mengikuti belajar online pada mata pelajaran pendidikan agama Islam kelas X IPA di SMAN 2 Selakau; 3) apakah terdapat pengaruh belajar online terhada motivasi belajar siswa kelas X IPA di SMAN 2 Selakau. Sedangkan tujua penelitian adalah untuk mendeskripsikan pengaruh belajar online terhada motivasi belajar siswa kelas X IPA mata pelajaran pendidikan agama Islam. Penelitian ini menggunakan metode expost facto yang bentuk peneltian kasualita (sebab-akibat) sehingga berindikasi menunjukan pengaruh antar variabel denga pendekatan kuantitatif. Sebelum penelitian ini dilaksanakan terlebih dahulu dilakukan uji coba validasi dan reabilitas instrumen penelitian. Dari 30 item pada instrumen belajar online terdapat 27 yang valid dan 3 yang tidak valid dan dari 30 item pada instrumen motivasi belajar siswa terdapat 25 item yang valid dan yang tidak valid. Hasil uji reabilitas dari instrumen belajar online dan motivasi belajar siswa diperoleh nilai cronbach’s alpha 0,858 dan 0,846. Peneli menggunakan item yang valid untuk penelitian ini. Selanjutnya hasil penelitia penelitian diperoleh bahwa; 1) kondisi belajar online pada kategoti tinggi 69% sedang adalah 29%, dan rendah 3%; 2) tingkat motivasi belajar siswa diperoleh kategori tinggi 27%, sedang adalah 73% dan rendah 0%; 3) pengaruh belaja online terhadap motivasi belajar siswa menggunakan analisis regresi linea sederhana dan diperoleh hasil F hitung 5,569 sehingga analisis Ho ditolak denga tingkat signifikan 0,024 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh variabel belajar online terhadap motivasi belajar siswa. Penelitian ini merekomendasikan bahwa semakin baik kondisi belajar online maka dapa meningkatkan motivasi belajar siswa. Untuk itu motivasi belajar siswa akan tinggi jika belajar online dikondisikan secara baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Belajar Online, Motivasi Belajar Siswa
Subjects: - Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Agama Islam > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Perpus Muhammadiyah Pontianak
Date Deposited: 30 May 2023 08:19
Last Modified: 30 May 2023 08:19
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/1700

Actions (login required)

View Item View Item