Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Siswa SMA Dalam Memilih Bimbel H2O Education Center di Kabupaten Kubu Raya

RIDWNSYAH, 141310367 (2019) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Siswa SMA Dalam Memilih Bimbel H2O Education Center di Kabupaten Kubu Raya. Skripsi thesis, Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
Text
I-V.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
II-IV.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui faktor-faktor dan faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan siswa dalam memilih bimbel H2O Education Center di Kubu Raya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling, dengan jumlah sampel yaitu 80 responden yang mengikuti bimbel di H2O Education Center di Kubu Raya. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis faktor. Hasil dari uji analisis faktor dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan siswa dalam memilih bimbel H2O Education Center di Kubu Raya terbentuk dalam 9 (sembilan) faktor yang didalamnya terdapat 33 variabel dengan keragaman varian total sebesar 73,908%. Kesembilan faktor tersebut yaitu faktor harga dan lokasi, faktor citra perusahaan, faktor organisasi, faktor kebutuhan, faktor kualitas, faktor persepsi, faktor kepercayaan, faktor promosi dan faktor pelayanan. Faktor yang paling dominan adalah faktor harga dan lokasi yaitu dengan nilai variance 35,497% dan faktor terkecil adalah pelayanan dengan nilai variance 1,008%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi & Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: S.IP., MA Dwi Cahyo Prasetyo
Date Deposited: 31 Jan 2020 04:53
Last Modified: 31 Jan 2020 04:53
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/969

Actions (login required)

View Item View Item