ANALISA VARIASI DIAMETER NOSEL TERHADAP PUTARAN POROS TURBIN PELTON SKALA LABORATORIUM

AZMI RACHMAN MOCHTADIN, 141210151 (2019) ANALISA VARIASI DIAMETER NOSEL TERHADAP PUTARAN POROS TURBIN PELTON SKALA LABORATORIUM. Other thesis, UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (816kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi Azmi Bab I - V.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Azmi Rachman Mochtadin, Jurusan / Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Muhammadiya Pontianak, 07 Februari 2019, Analisa Variasi Diameter Nosel Terhadap Putaran Poros Turbin Pelton Skala Laboratorium. Dosen Pembimbing : Gunarto, ST., M. Eng dan Dr. Doddy Irawan, ST., M. Eng Turbin air merupakan salah satu jenis mesin fluida dari kelompok mesin-mesin tenaga yang dapat merubah energi fluida menjadi energi mekanis berupa putaran poros turbin. Penelitian untuk mengetahui pangaruh variasi diameter nosel terhadap putaran poros turbin pelton skala Laboratorium.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui variasi diameter nosel yang paling tepat terhadap turbin pelton dengan variasi diameter nosel 8 mm 10 mm 12 mm 14 mm dengan bukaan katup 900,600, 450. Nosel yang paling maksimum untuk turbin pelton skala Laboratorium yaitu nosel 8 mm dengan bukaan katup 900 dan debit air 0,0005 m3/s putaran turbin 1798 rpm, water horse power sebesar 241,9291 watt, brake horse power sebesar 137, 5382 wattdengan efisiensi 56 %, jarak nosel ke sudu turbin pelton 22, 8 mm. Nosel minimum terdapat pada nosel 14 inch dengan bukaan katup 900 dan debit air 0,0005 m3/s, putaran turbin 584 rpm, water horse power sebesar 31,4978 watt, brake horse power sebesar 6,10584 wattdengan efisiensi 32 %, Kata Kata Kunci : Variasi Diameter Nosel, Debit Air, Putaran Turbin, Efisiensi Turbin.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Fakultas Teknik > Prodi Teknik Mesin
Depositing User: Perpus Muhammadiyah Pontianak
Date Deposited: 26 Jun 2019 03:23
Last Modified: 26 Jun 2019 03:23
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/865

Actions (login required)

View Item View Item