PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN KIMIA BERBASIS MULTIPEL REPRESENTASI PADA MATERI STOIKIOMETRI KELAS X SMAN 01 RASAU JAYA

SITI ASSMA, 131620265 (2017) PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN KIMIA BERBASIS MULTIPEL REPRESENTASI PADA MATERI STOIKIOMETRI KELAS X SMAN 01 RASAU JAYA. Skripsi thesis, UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text
HALAMAN SAMPUL SKRIPSI.pdf

Download (100kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

SITI ASSMA. 131620265. Pengembangan Modul Pembelajaran Kimia Berbasis Multipel Representasi Pada Materi Stoikiomeri Kelas X SMAN 01 Rasau Jaya. Dibimbing oleh Raudhatul Fadhilah, S.Pd, M.Si dan Dini Hadiarti, M.Sc. Pemahaman siswa terhadap materi dipengaruhi oleh media dan sumber belajar yang digunakan. Kurangnya kemampuan menganalisis dan penalaran terhadap materi yang diajarkan khususnya materi stoikiometri menimbulkan kurangnya minat belajar siswa, siswa tidak memiliki buku pegangan namun saat pembelajaran berlangsung siswa menggunakan buku paket yang jumlahnya tidak mencukupi selain itu hanya mencakup satu atau dua representasi saja. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran kimia berbasis multipel representasi agar siswa mampu memahami materi stoikiometri melalui ketiga aspek representasi. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan menurut Borg & Gall. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Penelitian ini dilakukan di kelas X IPA 2 SMAN 01 Rasau Jaya yang berjumlah 9 siswa pada uji coba lapangan awal dan 30 siswa kelas X IPA 1 pada uji coba lapangan utama. Pengumpulan data menggunakan angket dan tes. Analisis data menggunakan analisis data skala likert. Hasil penelitian ini yaitu nilai kevalidan modul sebesar 91,5% ahli materi, dan ahli media sebesar 92,5%; kepraktisan modul dilihat dari angket respon siswa sebesar 88,17 dan 86,89; serta nilai keefektifan modul dilihat dari nilai ketuntasan belajar siswa sebesar 80,4%. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh disimpulkan bahwa modul yang dikembangkan telah layak, praktis dan efektif digunakan guru dan siswa dalam proses pembelajaran. Kata Kunci : Konsep stoikiometri, Modul Pembelajaran, Multipel representasi, Penelitian dan Pengembangan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Pendidikan Kimia
Depositing User: Perpus Muhammadiyah Pontianak
Date Deposited: 01 Aug 2018 02:30
Last Modified: 01 Aug 2018 02:30
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/616

Actions (login required)

View Item View Item