HUBUNGAN PRINSIP HIGIENE SANITASI MAKANAN DENGAN ANGKA KUMAN PADA MAKANAN BASAH DI KANTIN SEKITAR PASIR PANJANG KOTA SINGKAWANG

IAN MURDANI, 091510576 (2017) HUBUNGAN PRINSIP HIGIENE SANITASI MAKANAN DENGAN ANGKA KUMAN PADA MAKANAN BASAH DI KANTIN SEKITAR PASIR PANJANG KOTA SINGKAWANG. Skripsi thesis, UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text
Skripsi Lengkap.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

HUBUNGAN PRINSIP HIGIENE SANITASI MAKANAN DENGAN ANGKA KUMAN PADA MAKANAN BASAH DI KANTIN SEKITAR PASIR PANJANG KOTA SINGKAWANG xiii + 76 halaman + 25 tabel + 7 gambar + 9 lampiran Makanan yang aman merupakan faktor yang penting untuk meningkatkan derajat kesehatan, sebagai salah satu jenis tempat pelayanan umum yang mengolah dan menyediakan makanan untuk masyarakat banyak, maka tempat pengolahan makanan (TPM) memiliki potensi yang cukup besar untuk menimbulkan gangguan kesehatan. Hasil studi pendahuluan uji laboratorium 5 sampel makanan basah diantaranya 2 makanan basah jenis bakso dan 3 dengan jenis mie rebus menunjukkan hasil (40%) sampel memiliki angka kuman diatas rata-rata >240 CFU/gram Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pemilihan bahan makanan, penyimpanan bahan makanan, pengolahan makanan, peralatan masak, penyimpanan makanan, penyajian makanan dengan angka kuman pada makanan di kantin sekitar Pantai Pasir Panjang Kota Singkawang. Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional. Sampel penelitian sebanyak 42 responden diambil menggunakan teknik Accidental Sampling dan uji Chisquare dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara pemilihan bahan makanan (p = 0,469 PR = 0,731) Terdapat hubungan antara penyimpanan bahan makanan (p = 0,037 PR = 1,744), pengolahan makanan (p = 0,021 PR = 1,833), peralatan masak (p = 0,016 PR = 1,744), penyimpanan makanan (p = 0,000 PR = 4,630) dan penyajian makanan (p = 0,047 PR = 1,583) dengan angka kuman pada makanan basah di pantai Pasir Panjang Kota Singkawang. Disarankan kepada para pedagang makanan basah untuk lebih meningkatkan 6 (enam) aspek sanitasi berdagang makanan yang baik dan sehat, mengingat bahwa para pedagang berdaganag di tempat umum. Kata Kunci : Angka Kuman, Makanan, Kantin Pustaka : 37 (2005 – 2016)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Perpus Muhammadiyah Pontianak
Date Deposited: 23 Jul 2018 02:15
Last Modified: 23 Jul 2018 02:15
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/594

Actions (login required)

View Item View Item