RECIPROCAL TEACHING (RT) BERBASIS LESSON STUDY TERHADAP METAKOGNISI, HASIL BELAJAR DAN RETENSI DI SMA NEGERI 1 SUNGAI AMBAWANG

ANGGUN, ANGGUN (2017) RECIPROCAL TEACHING (RT) BERBASIS LESSON STUDY TERHADAP METAKOGNISI, HASIL BELAJAR DAN RETENSI DI SMA NEGERI 1 SUNGAI AMBAWANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Pontianak.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_ANGGUN_131630455.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Hasil belajar siswa kelas X pada materi Kingdom Animalia masih di bawah KKM (<73) dengan persentase 51,44%, sehingga perlu dilakukan penelitian untuk mencari model pembelajaran yang tepat dalam meningkatkan metakognisi, hasil belajar dan retensi siswa. Tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui perbedaan model pembelajaran Reciprocal Teaching berbasis Lesson Study terhadap kesadaran metakognisi, hasil belajar dan retensi di SMA Negeri 1 Sungai Ambawang dengan menggunakan model pembelajaran Konvensional berbasis Lesson Study. Penentuan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling, kelas X-IPA2 sebagai kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran Reciprocal Teaching berbasis Lesson Study dan kelas X-IPA3 sebagai kelas kontrol menggunakan model pembelajaran Konvensional berbasis Lesson Study. Hasil penelitian ini adalah kesadaran metakognisi di kelas Reciprocal Teaching berbasis Lesson Study sebesar 68,00 dan kelas Konvensional berbasis Lesson Study sebesar 61,00. Hasil belajar di kelas Reciprocal Teaching sebesar 46,75 dan kelas Konvensional sebesar 40,17. Sedangkan retensi di kelas Reciprocal Teaching sebesar 2,44 dan kelas Konvensional sebesar -2.51. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah kesadaran metakognisi, hasil belajar dan retensi siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Reciprocal Teaching berbasis Lesson Study lebih tinggi daripada kesadaran metakognisi, hasil belajar dan retensi siswa menggunakan model pembelajaran Konvensional berbasis Lesson Study. Kata Kunci: hasil belajar, Lesson Study, metakognisi, Reciprocal Teaching, retensi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: - Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Pendidikan Biologi
Depositing User: Perpus Muhammadiyah Pontianak
Date Deposited: 17 Jul 2018 02:48
Last Modified: 06 Jun 2023 08:25
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/569

Actions (login required)

View Item View Item