Video Strategi Koping Adaptif Efektif Dalam Menurunkan Tingkat Stres Pada Mahasiswa Tingkat Akhir

Suwarni, Linda and Aprilia, Rani and Yaiza, Siti Nur Yazmine and Awalia, Rizki (2023) Video Strategi Koping Adaptif Efektif Dalam Menurunkan Tingkat Stres Pada Mahasiswa Tingkat Akhir. Jurnal Mahasiswa dan Peneliti Kesehatan (JUMANTIK), 10 (02). pp. 4-12. ISSN P-ISSN 2407-2559, E-ISSN 2503-4731

[img]
Preview
Text
Video Strategi Koping Adaptif Efektif Dalam Menurunkan Tingkat Stres Pada Mahasiswa Tingkat Akhir .pdf - Published Version

Download (669kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bukti Corresponding Author Video Strategi Koping Adaptif Efektif Dalam Menurunkan Tingkat Stres.pdf - Published Version

Download (850kB) | Preview
Official URL: https://openjurnal.unmuhpnk.ac.id/JJUM

Abstract

Meningkatnya kejadian stres saat ini cukup tinggi, yaitu hampir lebih dari 350 juta penduduk dunia mengalami stres dan merupakan penyakit dengan peringkat ke-4 di dunia. Mahasiswa merupakan salah satu kelompok yang berisiko mengalami stress karena faktor pengerjaan tugas akhir atau skripsi, termasuk mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Pontianak. Strategi Koping merupakan salah satu metode yang dapat membantu mengatasi permasalahan dari stres. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan video strategi koping untuk menurunkan tingkat stres pada mahasiswa tingkat akhir yang sedang mengerjakan skripsi. Metode: Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian pre-experiment dengan menggunakan one group pre test dan post test. Sampel dalam penelitian sejumlah 15 orang. Analisa data menggunakan univariat dan bivariat (uji t berpasangan). Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa tingkat akhir yang mengerjakan skripsi mengalami stres berat (53,3%) dan sedang (46,7%) sebelum diberikan intervensi dengan video strategi koping, dan terdapat penurunan persentase stres berat menjadi (13,3%) dan ringan (20%) setelah diberikan intervensi. Hasil uji t berpasangan menunjukan terdapat perbedaan yang signifikan stress mahasiswa antara sebelum dan setelah diberikan intervensi melalui video strategi koping (p value < 0,05). Kesimpulan: Video strategi koping efektif dalam menurunkan stress pada mahasiswa tingkat akhir, sehingga dapat menjadi solusi alternatif dalam mengatasi stress pada mahasiswa.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Mahasiswa, tingkat stres, video strategi koping
Subjects: - Kesehatan Masyarakat
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Admin 2
Date Deposited: 22 Nov 2023 07:38
Last Modified: 22 Nov 2023 07:38
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/2504

Actions (login required)

View Item View Item