FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN DIARE PADA SEKITAR RUMAH PEMOTONGAN HEWAN (RPH) DI DESA JAWA TENGAH KABUPATEN KUBU RAYA TAHUN 2018

MARINI, TIA (2018) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN DIARE PADA SEKITAR RUMAH PEMOTONGAN HEWAN (RPH) DI DESA JAWA TENGAH KABUPATEN KUBU RAYA TAHUN 2018. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Pontianak.

[img]
Preview
Text
BAB I DAN V.pdf - Published Version

Download (352kB) | Preview
[img] Text
BAB II, III DAN IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (283kB)

Abstract

Rumah potong hewan (RPH) di Desa Jawa Tengah merupakan tempat pemotongan hewan yang sistem pengolahannya dikelola milik pribadi. Berdasarkan survey pendahuluan yang dilakukan di 10 rumah responden sekitar RPH 70% memiliki tingkat kepadatan lalat sangat tinggi >21 ekor dan terdapat 60% responden balita terkena diare. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepadatan lalat, jarak rumah, personal hygiene, tempat pembuangan sampah dan pengolahan air minum dengan kejadian diare di Desa Jawa Tengah Kabupaten Kubu Raya. Metode penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah balita usia 12-59 bulan dengan jumlah 47 responden. Uji statistic yang digunakan yaitu chi square (α=5%) dan uji exact fisher test. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan personal hygiene (p value = 0,001), pengolahan air minum (p value = 0,033) dan kepadatan lalat (p value = 0,037) dengan kejadian diare, serta ada hubungan jarak rumah (p value = 0,013) dengan kepadatan lalat. Adapun tempat pembuangan sampah tidak memiliki hubungan dengan kejadian diare. Disarankan kepada pemilik RPH harus lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap hal-hal yang dapat menyebabkan diare terjadi, dalam mencuci tangan harus dibiasakan menggunakan sabun untuk meningkatkan personal hygiene dan pengolahan air minum yang bersih dan sehat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kepadatan lalat, jarak rumah, personal hygiene, pengolahan air minum.
Subjects: - Kesehatan Masyarakat
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Admin 2
Date Deposited: 22 Aug 2023 04:05
Last Modified: 22 Aug 2023 04:05
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/2351

Actions (login required)

View Item View Item