KARAKTERISASI PEMBUATAN KANVAS REM KENDARAAN RODA DUA DENGAN BAHAN UTAMA LIMBAH KELAPA SAWIT

FURQON, FURQON (2017) KARAKTERISASI PEMBUATAN KANVAS REM KENDARAAN RODA DUA DENGAN BAHAN UTAMA LIMBAH KELAPA SAWIT. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Pontianak.

[img]
Preview
Text
BAB I DAN V.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text
BAB II-IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan komposit baru dengan memanfaatkan serat alam serta ingin mengetahui sifat material komposit limbah kelapa sawit sebagai bahan kanvas rem. Untuk membantu penanggulangan limbah kelapa sawit dan menggantikan kanvas rem berbahan asbes yang berbahaya bagi kesehatan dan lingkungan. Limbah kelapa sawit memungkinkan untuk di gunakan sebagai penguat komposit bahan kanvas rem. Komposisi bahan kanfas rem yang di teliti bermatriks serat tandan kelapa sawit, cangkang kernel kelapa sawit, serbuk kayu, serbuk aluminium dan resin. Pengujian sifat mekanik yang di lakukan adalah uji kekerasan, pengamatan struktur makro permukaan patahan, uji laju keausan serta uji laju pengereman. Dari hasil perbandingan pengujian yang di lakukan menggunakan kanvas buatan dengan kanvas indopart, di dapat kanvas yang mendekati hasil pengujian kanvas indopart (spesimen D) adalah spesimen A dengan komposisi 45% serat tandan kelapa sawit, 30% cangkang kernel kelapa sawit, 20% serbuk kayu, 5% serbuk aluminium, dengan perbandingan 70% bahan kanvas dan 30% resin. Pada pengujian kekerasan Rockwell di dapat nilai 16,6 HRB, hasil uji laju keausan dalam keadaan kering 0,08 g/detik dan 0,14 g/detik keadaan basah atau menggunakan perhitungan dalam keadaan kering dan keadaan basah, pengujian laju pengereman dengan putaran mesin 150 rpm kecepatan putaran roda 15 km/jam roda berhenti dalam waktu 1,62 detik pada jarak tanda titik awal pengereman hingga tanda titik berhenti roda adalah 48 cm dalam keadaan kering dan dalam keadaan basah roda berhenti dalam waktu 1,87 detik dengan jarak 70 cm. Material komposit limbah kelapa sawit ini dapat di gunakan sebagai alternatif serat penguat bahan kanvas rem non asbes, karena memiliki sifat dan fungsi pengereman yang baik dan tahan di gunakan pada jalan lumpur dan berpasir.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kanvas rem, Kanvas non asbes, Limbah kelapa sawit, Serbuk kayu, Serbuk aluminium.
Subjects: - Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Prodi Teknik Mesin
Depositing User: Perpus Muhammadiyah Pontianak
Date Deposited: 30 May 2023 09:40
Last Modified: 30 May 2023 09:40
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/2037

Actions (login required)

View Item View Item