UPAYA PIMPINAN RANTING IKATAN PELAJAR MUHAMMADIYAH DALAM MENGEMBANGKAN NILAI-NILAI DEMOKRASI YANG BERNUANSA ISLAM DI SMA MUHAMMADIYAH 1 PONTIANAK

SUMANTRI, SUMANTRI (2019) UPAYA PIMPINAN RANTING IKATAN PELAJAR MUHAMMADIYAH DALAM MENGEMBANGKAN NILAI-NILAI DEMOKRASI YANG BERNUANSA ISLAM DI SMA MUHAMMADIYAH 1 PONTIANAK. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Pontianak.

[img]
Preview
Text
BAB I DAN V.pdf - Published Version

Download (8MB) | Preview
[img] Text
BAB II, III DAN IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (969kB)

Abstract

Kajian tentang demokrasi tidak terbatas hanya yang berhubungan dengan pemerintahan dan politik semata tetapi ruang lingkupnya amat sangat luas, diantaranya yang berhubungan dengan dengan model kepemimpinan dalam keluarga, misalnya ada kepala keluarga ( Ayah) yang bersikap atau bergaya kepemimpinan yang tidak demokrasi (otoriter) demikian juga gaya kepemimpinan di lingkungan masyarakat, secara luas termasuk di organisasi kepemudaan, organisasi sekolah dan kemasyarakatan. Dari enam nilai demokrasi salah satunya ialah nilai demokrasi kerjasama, kerjasama akan terwujud jika semua individu mau berperan, tetapi sangat disayangkan seperti yang kita ketahui bahwa nilai demokrasi kerjasama sudah sangat memprihatinkan baik itu dikalangan masyarakat maupun di dalam organisasi perlajar, yang mana disini bukan hanya masyarakat saja tetapi Pelajarpun sudah kurangnya nilai demokrasi kerjasama. Adapun tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui dan mendeskripsikan tentang bagaimana Upaya Pimpinan Ranting IPM mengembangkan nilai-nilai Demokrasi yang bernuansa Islam di SMA Muhammadiyah 1 Pontianak, dan juga Untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang Faktor pendukung dan penghambat Pimpinan Ranting IPM dalam mengembangkan nilai-nilai Demokrasi yang bernuansa Islam di SMA Muhammadiyah 1 Pontianak . Adapun bentuk penelitian yang digunakan oleh peneliti dalam penelitian ini ialah bentuk penelitian kualitatif – deskriptif, Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik pengumpulan data yaitu: wawancara, observasi dan dokumentasi. Yang menjadi informan kunci dalam penelitian ini ialah Pimpinan Ranting IPM, Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya yang dilakukan Pimpinan Ranting IPM dalam mengembangkan nilai-nilai demokrasi yang bernuasa Islam yaitu melalui kegiatan sosial seperti penyembelihan hewan kurban disamping itu juga melalui saling menasehati dan mengingatkan, dan juga melalui kegiatan infak juma’at, disamping itu juga ada yang mendukung berkembangnya nilai demokrasi kerjasama atau tolong menolong yaitu melalui pembelajaran disekolah, kemudian adanya dukungan untuk berkerjasama, disamping itu juga ada faktor penghambat yaitu waktu, keberadaan Pembina dalam organisasi, partisipasi, kontirbusi dan kesadaran untuk berkerjasama.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nilai-nilai Demokrasi .Ikatan Pelajar Muhammadiyah
Subjects: - Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Agama Islam > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Admin 2
Date Deposited: 26 Jan 2023 03:28
Last Modified: 26 Jan 2023 03:28
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/1873

Actions (login required)

View Item View Item