PENGARUH EKUITAS MEREK (BRAND EQUITY) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA VARIO TERHADAP PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA VARIO DI KABUPATEN SAMBAS

IRWANSYAH, IRWANSYAH (2020) PENGARUH EKUITAS MEREK (BRAND EQUITY) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA VARIO TERHADAP PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA VARIO DI KABUPATEN SAMBAS. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Pontianak.

[img]
Preview
Text
BAB I DAN V.pdf - Published Version

Download (815kB) | Preview
[img] Text
BAB II, III DAN IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (464kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekuitas merek (brand equity) terhadap keputus anpembelian sepeda motor Honda Vario di Kabupaten Sambas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang membeli sepeda motor Honda Vario di CV Sahuri Berlian Motor di Kabupaten Sambas dengan sampel berjumlah 100 orang yang ditentukan dengan menggunakan teknik sampling purposive. Adapun metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana, koefisien korelasi, koefisien determinasi, dan ujikelayakan model. Hasil analisis regresi linier sederhana menunjukkan persamaan regresi yaitu Y= 2,382+0,401X. Koefisien korelasi menunjukkan nilai R sebesar 0,377, yang menunjukkan bahwa hubungan antara variabel ekuitas merek (brand equity) dengan variabel keputusan pembelian adalah rendah.Koefisien determinasi menunjukkan nilai R2 sebesar 0,142 yang menunjukkan bahwa kontribusi variabel ekuitas merek (brand equity) dalam mempengaruhi naik turunnya keputusan pembelian adalah sebesar 14,20% dan sisanya sebesar 85,80% dipengaruhi oleh variabel atau faktor lain di luar penelitian ini. Hasil uji kelayakan model menunjukkan bahwa nilai F hitung sebesar 16,196, sedangkan F tabel 3,09. Nilai F hitung lebih besar dari F tabel yaitu 16,196 > 3,09. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima, artinya model regresi linier sederhana dapat digunakan untuk memprediksi keputusan pembelian yang dipengaruhi oleh ekuitas merek (brand equity).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: EkuitasMerek (Brand Equity), KeputusanPembelian.
Subjects: - Ilmu Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi & Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Admin 2
Date Deposited: 31 Oct 2022 06:31
Last Modified: 31 Oct 2022 06:31
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/1593

Actions (login required)

View Item View Item