OPTIMALISASI BERMAIN BALOK DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PENDIDIKAN ANAK USIA DINI GEMILANG PONTINAK KOTA

Siti maulina, mrs and Dr. Mawardi, MM, mr and Dr. Muntaha, MM, mr (2014) OPTIMALISASI BERMAIN BALOK DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PENDIDIKAN ANAK USIA DINI GEMILANG PONTINAK KOTA. FKIP Program Studi PG PAUD.

[img]
Preview
Text
JURNAL SITI MAULINA.pdf

Download (144kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi belum optimalisasi bermain balok dalam meningkatkan kemandirian anak usia 3-4 tahun di pendidikan anak usia dini gemilang Pontianak kota. Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) untuk mengetahui upaya optimalisasi bermain balok yang dilakukan guru untuk meningkatkan kemandirian anak usia 3-4 tahun, (2) untuk mengetahui langkah-langkah optimalisasi bermain balok yang dilakukan guru dalam meningkatkan kemandirian anak di PAUD Gemilang Pontianak Kota. Metode yang digunakaan dalam penelitian adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif jenis penelitian tindakan kelas dan alat pengumpulan data mengunakan observasi, wawancara, dokumentasi. Setting penelitian bertempat di PAUD Gemilang Pontianak Kota. Sumber data dari anak, guru dan kepala sekolah. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, teknik wawancara, teknik dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik pemeriksaan keabsahan data adalah, triangulasi dan member check. Berdasarkan hasil dari penelitian siklus I tingkat keberhasilan dalam optimalisasikan bermain balok dalam meningkatkan kemandirian anak usia 3-4 tahun, anak yang belum berkembang (BB) 33,94% , mulai berkembang (MB) 28,36%, berkembang sesuai harapan (BSH) 24,52%. Dalam Siklus ke II perkembangan anak cukup baik, anak yang belum berkembang (BB) 26,90%, mulai berkembang (MB) 46,17%, berkembang sesuai harapan (BSH) 30,84%. Selanjutnya siklus III mengalami peningkatan anak yang belum berkembang (BB) 10,68%, mulai berkembang (MB) 37,11%, berkembang sesuai harapan (BSH) 70,10%. Berdasarkan kesimpulan dari siklus I, II dan III mengalami peningkatan yang sangat baik. Kata kunci: Optimalisasi, Bermain Balok, Kemandirian.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Optimalisasi, Bermain Balok, Kemandirian.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Pendidikan PG PAUD
Depositing User: Sub Admin4 UM PTK
Date Deposited: 22 Mar 2017 10:52
Last Modified: 23 Mar 2017 07:23
URI: http://repository.unmuhpnk.ac.id/id/eprint/139

Actions (login required)

View Item View Item